Selasa, 04 November 2014

TIPS-TIPS MENENTUKAN JENIS USAHA YANG COCOK


Banyak orang yang ingin memulai membuka usaha sendiri tapi belum yakin atau belum tahu jenis usaha yang ingin dijalankan. Mereka masih gamang karena terdapat banyak sekali pilihan dengan tingkat persaingan yang berbeda-beda.
Berikut ini beberapa tips untuk menentukan jenis bisnis yang cocok untuk dijalankan yang dipaparkan oleh Yuli Akhrita dari MRE Financial and Business Advisory:
  1. Pilihlah bisnis yang sesuai dengan passion, hobi atau kesukaan Anda. Jika Anda suka automotif, Anda bisa membuka bisnis bengkel atau jika Anda suka pernak-pernik, Anda bisa membuka bisnis aksesoris. Kenapa menjalankan bisnis yang sesuia dengan dengan bidang yang Anda sukai? Karena dengan begitu, Anda akan menikmati dalam menjalankan bisnis anda.
  2. Lihat peluang pasar. Hal ini terkait dengan lokasi dimana Anda akan membuka bisnis. Anda harus mampu melihat peluang bisnis di sekitar lingkungan Anda dan tentukan jenis usaha yang sesuai dengan kesukaan Anda.
  3. Menjalankan bisnis tidak harus selalu menggunakan modal besar. Dengan teknologi yang sudah demikian maju, berbisnis online mudah dan murah untuk dijalankan. Dengan online bisnis, Anda bisa menghemat biaya sewa tempat dan karyawan.
  4. Buatlah perencanaan bisnis yang lengkap. Buatlah renacana yang matang seperti kapan dan dimana Anda akan menjalankan bisnis, berapa modal yang harus dikeluarkan, berapa biaya operasional, siapa target pasar Anda dan lain-lain.
Demikianlah beberapa tips dalam memilih jenis usaha yang cocok untuk Anda. Mudah-mudahan tips-tips ini bermanfaat dan bisa menjadi bahan pertimbangan Anda sebelum memulai usaha.

SHARE AND ENJOY

Tidak ada komentar:

Posting Komentar